top of page
halaman blog financial technology company Indonesia
Artikel Solusi Pembayaran elektronik Indonesia

Blog

Artikel terbaru financial technology Indonesia
  • Gambar penulisAdmin

7 Rekomendasi Aplikasi invoice Terbaik dan Mudah Digunakan


aplikasi invoice terbaik

Lahirnya berbagai aplikasi invoice yang tersedia di era digital saat ini, menjadikan manajemen keuangan bisnis menjadi lebih praktis dan efisien, setuju? Terlebih, invoice adalah dokumen penting sebagai bukti transaksi antar kedua belah pihak.


Menurut survei Intuit tahun 2022, 70% bisnis kecil dan menengah yang menggunakan aplikasi invoice melaporkan peningkatan efisiensi operasional mereka. Lebih dari 1,000 bisnis kecil dan menengah di Amerika berpartisipasi dalam survei ini.


Saat ini, sudah tersedia berbagai aplikasi invoice yang bisa kamu pilih. Apalagi, aplikasi-aplikasi ini menawarkan sejumlah keuntungan yang berbeda-beda dan bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan bisnis kamu. Berikut 7 rekomendasi aplikasi invoice terbaik dan mudah digunakan!


Baca juga : Cara Memilih Invoice Online yang baik


aplikasi invoice paper id

Paper.id menjadi rekomendasi aplikasi invoice terbaik pertama yang bisa kamu gunakan. Bagaimana tidak? Kamu bisa dengan mudah membuat, memilih template, mengirim, hingga melacak status invoice yang kamu kirim ke customer hanya dalam satu dashboard saja.


Kamu juga bisa langsung bubuhkan invoice dengan e-meterai jika jumlah tagihan bisnis kamu lebih dari Rp 5 juta. Bekerja sama dengan PERURI, jadi kamu tidak perlu repot-repot membeli meterai fisik ke minimarket, kantor pos, atau tempat lainnya.


Setelah itu, kamu juga bisa kirim invoice kepada customer lewat Email, WhatsApp atau SMS. Menariknya, kamu juga bisa pakai fitur pengingat otomatis sebelum atau sesudah invoice jatuh tempo sehingga peluang invoice terbayar tepat waktu semakin lebar.


Tidak hanya itu, kamu juga bisa sekaligus pakai fitur PaperPay in untuk tagih dan terima pembayaran dari customer hanya dalam satu aplikasi. Apalagi, di Paper.id tersedia berbagai metode pembayaran mulai dari transfer bank, kartu kredit, E-Wallet, VA, hingga marketplace. Menarik sekali, bukan?



2. Invoice2go Apps

Invoice2go Apps adalah aplikasi invoice mobile, yang tersedia di Android maupun iOS. Aplikasi ini menawarkan kemudahan dalam membuat dan mengirim invoice sehingga cocok untuk kamu pelaku bisnis kecil dan menengah.


Menariknya, Invoice2go Apps juga menawarkan fitur pelacakan pembayaran, di mana kamu bisa dengan mudah melihat status invoice yang kamu kirim ke customer, apakah invoice sudah terbayarkan atau belum.


3. Invoice Simple

Invoice Simple adalah aplikasi yang akan memudahkan kamu dalam membuat invoice menggunakan informasi yang kamu berikan. Dengan beberapa klik dan pengeditan yang mudah, kamu  bisa membagikannya dengan siapa pun yang kamu pilih.


Kamu hanya perlu memasukkan detail kontak customer atau supplier, atau siapa pun yang akan menerima tagihan untuk barang atau jasa. Kamu juga bisa langsung impor data kontak dari daftar telepon kamu sendiri.


4. Wave Apps

Wave Apps sebenarnya adalah aplikasi akuntansi online. Namun, aplikasi ini juga memiliki fitur pembuatan invoice, lho. Di aplikasi ini, kamu bisa dengan mudah mencatat pembayaran secara otomatis dan juga membuat pengingat pembayaran kepada customer.


Semua hal mengenai keuangan bisa kamu lakukan menjadi lebih mudah dengan bantuan aplikasi ini, termasuk segala macam tagihan yang mudah untuk dilacak tanpa harus memasukkan data secara manual lagi.


5. Free Invoice Generator

Selanjutnya ada aplikasi invoice bernama Free Invoice Generator. Aplikasi ini memungkinkan kamu membuat invoice dengan mudah karena kamu tidak perlu untuk mendaftar, jadi kamu bisa langsung mengaksesnya di situs internet secara gratis.


Kamu bisa langsung memasukkan data di formulir yang tersedia seperti nama, alamat, jumlah item yang dipesan, harga, metode pembayaran, hingga detail lainnya. Selain itu, kamu juga bisa menambahkan logo perusahaan kamu dalam invoice.



6. Bildu

Nah, Bildu adalah aplikasi yang menawarkan pembuatan dan pengeditan invoice untuk bisnis kamu. Menariknya, di aplikasi ini kamu bisa melakukan manajemen estimasi pesanan agar invoice bisa terlunasi dengan tepat waktu.


Selain invoice, kamu juga bisa membuat dokumen bisnis lainnya, seperti permintaan penawaran (Quote), pesanan pembelian (Purchase Order), catatan pengiriman (Delivery Notes, faktur berulang (Recurring invoice), dan sebagainya.


7. Invoicera

Rekomendasi aplikasi invoice terakhir adalah Invoicera. Aplikasi ini menawarkan kemudahan dalam membuat invoice karena menawarkan berbagai template invoice yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan bisnis kamu.


Aplikasi ini berbasis cloud, sehingga kamu bisa dengan mudah mengaksesnya dari manapun dan kapanpun. Selain itu, dengan Invoicera, kamu bisa membuat laporan berdasarkan data yang akurat dan sudah terintegrasi dengan sistem akuntansi lainnya.



Demikian 7 rekomendasi aplikasi invoice terbaik dan mudah digunakan. Dalam kesimpulannya, intinya pilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan bisnis kamu sendiri yang bisa membantu pengelolaan keuangan bisnis termasuk transaksi menjadi lebih efisien.


Pertimbangkan juga untuk memilih aplikasi yang sudah terkoneksi dengan berbagai fitur lainnya, seperti sistem pembayaran manajemen stok, akuntansi sederhana, sehingga akan lebih memudahkan bisnis yang lebih kompleks. So, aplikasi invoice mana yang akan kamu pilih?

Comments


bottom of page